Minggu, 01 Desember 2013

Mengemas Bibit Purwaceng agar Aman dalam Pengiriman



Tips Kemas Bibit Purwaceng

Saya akan berbagi tentang cara pengemasan tanaman yang aman untuk pengiriman sampai dengan 1 minggu yang biasa kami lakukan dan Alhamdulillah tidak ada komplain setelah barang sampai ditempat.

Begini tahapannya :
1.       Bibit tanaman yang akan kita kirim usahakan dalam kondisi sehat,  dengan menunjukan daun, batang dan akar yang segar



2.       Kemudian rapikan/ikat antar pelepah dengan perekat seperti selotip agar daun tidak saling bergesekan saat dalam pengiriman.


3.       Angkat tanaman dari pot bersama sebagian tanah agar tanaman mampu bertahan dalam waktu lama saat pengiriman.

4.       Bungkus media tanam dengan tisue dan sambil di tetesin air kemudian di kepal-kepal agar lebih padat.


5.       Bungkus bagian daun juga dengan tisue namun tidak perlu di kasih air.

6.       Bungkus kembali dengan cara di guluh seluruh bagian tanaman dengan menggunakan koran.

7.       Bungkusan koran tersebut kemudian dimasukan dalam plastik dan di kemas dalam kardus

8.       Barang siap dikirim.

Untuk Pemesanan SMS/WA 0821 3497 5289 Mr Bags...

Tidak ada komentar: